kip lhok
Beranda / Berita / Dunia / Pagi Ini Sudah 1.367 Orang Meninggal Akibat Virus Corona, Berikut Pencegahannya

Pagi Ini Sudah 1.367 Orang Meninggal Akibat Virus Corona, Berikut Pencegahannya

Kamis, 13 Februari 2020 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sara Masroni

Ilustrasi kasus Virus Corona. [ Foto: Hector Retamal/AFP)


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Per hari ini, Kamis (13/2/2020) sudah 1.367 orang meninggal dunia akibat serangan virus corona. 

Mengutip Gisanddata, jumlah korban terinfeksi akibat virus mematikan tersebut sudah mencapai 60.286 orang di seluruh dunia.

Sementara jumlah korban yang berhasil disembuhkan akibat virus corona, baru berada di angka 5.968 orang.

Jumlah korban meninggal akibat serangan virus tersebut masih didominasi oleh Provinsi Hubei China, tempat di mana virus corona berasal yakni 1.310 korban jiwa.

Melihat bahayanya serangan virus corona, berikut ini beberapa langkah sederhana berupa pencegahan virus mematikan tersebut sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber.

Langkah pencegahan dimaksud yakni, sering cuci tangan pakai sabun, gunakan masker bila batuk atau pilek, konsumsi gizi seimbang seperti memperbanyak makan sayur dan buah.

Selanjutnya hati-hati kontak langsung dengan hewan, rajin olahraga dan istirahat yang cukup, jangan mengonsumsi daging yang tidak dimasak, bila batuk pilek dan sesak nafas agar segera ke dokter.

Kemudian disarankan untuk tidak berpergian ke China dulu sebelum status waspada dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dicabut atau situasi merebaknya penyebaran virus tersebut mulai mereda di sana. (sm)

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda