Beranda / Ekonomi / Omset Penjualan Oleh-oleh di Pasar Aceh Meningkat Selama Libur Panjang

Omset Penjualan Oleh-oleh di Pasar Aceh Meningkat Selama Libur Panjang

Sabtu, 01 Februari 2025 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora
Toko oleh-oleh di Pasar Aceh, Kota Banda Aceh. Foto: Nora/Dialeksis

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Momen libur panjang yang bertepatan dengan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan perayaan Tahun Baru Imlek 2025 membawa berkah bagi para pedagang oleh-oleh di Aceh

Salah satunya adalah Rina, seorang penjual oleh-oleh di pasar Aceh, yang mengaku omset penjualannya mengalami lonjakan signifikan selama periode liburan ini.

"Alhamdulillah, penjualan meningkat selama libur panjang ini," ujar Rina kepada Dialeksis pada Sabtu (1/2/2025).

Menurutnya, para pembeli datang dari berbagai daerah, termasuk Medan, Padang, Bandung, bahkan Malaysia. Produk oleh-oleh khas Aceh yang paling diminati adalah pisang sale, Kue Bakpia Sabang, dan sale keju, yang merupakan makanan favorit bagi banyak wisatawan.

Meskipun penjualan meningkat, Rina mengungkapkan adanya kendala dalam transaksi, terutama terkait dengan layanan perbankan. 

"Kendala sedikit, pembeli kalau mau transaksi tidak ada bank konvensional di Aceh, kadang mereka mau tarik pun susah di ATM. Itu mempengaruhi pembeli juga di satu sisi," jelasnya.

Namun, meski ada kendala, Rina tetap optimis dengan lonjakan pembeli yang datang selama liburan. Momen ini memberikan angin segar bagi para pedagang, yang berharap agar sektor pariwisata dan perbelanjaan di Aceh dapat terus berkembang.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI