Beranda / Gaya Hidup / Grup Band Missing Madeline Asal Aceh Bangkitkan Semangat Kaum Muda

Grup Band Missing Madeline Asal Aceh Bangkitkan Semangat Kaum Muda

Jum`at, 02 Oktober 2020 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +

[Grup band asal aceh Missing Madeline, Foto: Republika]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Tak banyak grup band asal Aceh yang menghiasi pentas musik nasional. Tapi Missing Madeline, grup yang berasal dari Kota Lhokseumawe, Aceh, itu hadir dengan penuh kepercayaan diri untuk membangkitkan semangat agar pantang kendor.

Hadir dengan menyuguhkan genre musik power pop, band yang digawangi Fazil (gitar/vokal), Wanda (gitar/vokal), Tereza (bass/vokal) dan Apit (drum/vokal) ini resmi meluncurkan debut single bertajuk “Pergilah”.

“Kami tak hanya menyuguhkan musik power pop yang nge-beat, tapi juga menghadirkan vokal harmoni dalam nuansa musik yang berdistorsi, sehingga bisa bangkitin semangat para pendengar," kata Wanda saat keterangannya kepada wartawan di Jakarta, Kamis (1/10).

Fazil menambahkan, ada harapan besar musik yang dihadirkan ini akan memberikan warna bagi industri musik nasional. Ia juga mengatakan band yang dibentuk pada Oktober ini akan mampu membawa semangat dari peringatan Sumpah Pemuda.

“Sebagai pemuda dari Aceh kami berharap band kami ini bisa menjadi tonggak sejarah dalam kehidupan kami dan juga masyarakat lebih luas lagi,” ujarnya.

Keyword:


Editor :
Redaksi

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda