Beranda / Berita / Haba Ramadan / 27 Ramadhan 1443 H, Kakanwil Kemenag Saweu Sejumlah Ulama Kharismatik Aceh

27 Ramadhan 1443 H, Kakanwil Kemenag Saweu Sejumlah Ulama Kharismatik Aceh

Sabtu, 30 April 2022 18:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Foto: Kemenag Aceh

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg bersama jajaran melakukan kunjungan silaturrahmi (Saweu) ulama kharismatik Aceh, di Dayah setempat atau kediaman para ulama. Ini merupakan bentuk ta’dhim pimpinan Kemenag Aceh terhadap para Ulama di Aceh.

Silaturrahmi ini dalam rangka Safari Ramadhan Program Sapa Umat yang telah digelar sejak 5 Ramadhan, secara marathon se-Aceh.

Saweu ulama dilakukan, Jum’at (29/4/2022), bertepatan dengan 27 Ramadhan 1443 H.

Kakanwil Kemenag Aceh dan rombongan bertolak dari Banda Aceh langsung menuju kediaman Tgk H Abdullah Ibrahim (Abu Tanjong Bungong) dan bersilaturrahmi dengan beliau di Pidie Jaya. Abu Tanjong bungong adalah pimpinan Pesantren Babul Ulum Diniyah Islamiah (BUDI) Pijay.

Usai dari Pijay, Kakanwil lanjutkan perjalanan ke kediaman Tgk Nuruzzahri atau sering dikenal Waled NU, Waled merupakan salah satu ulama kharismatik yang disegani hingga ke tingkat nasional, dan pimpinan dayah Ummul Ayman Samalanga Bireuen.

Selanjutnya Dr Iqbal bergegas ke Dayah Mudi Mesjid Raya, yang juga berlokasi di Samalanga Bireuen, di Pesantren Mudi ini, ia bersilaturrahmi dengan pimpinan Mudi Mesjid Raya, Tgk H Hasanoel Bashry (Abu Mudi) dan Mudir Ma’had ALy Mudi Mesjid Raya Tgk H Zahrul Fuadi.

Tak hanya sampai disitu, Kakanwil Kemenag Aceh juga berkunjung ke salah satu pesantren tua di Aceh, yaitu Dayah Darul Munawwarah Kuta Krueng Ulee Glee Pidie Jaya. Disana, Dr Iqbal bersilaturrahmi dengan Abu Usman Kuta Krueng, selaku pimpinan dayah tersebut.

Iqbal mengatakan, sejumlah kunjungan silaturrahmi, khusus ke para ulama di Aceh untuk mendapatkan berkah di bulan ramadhan.

”Alhamdulillah, dalam sehari dapat bersilaturrahmi dengan beberapa pimpinan pesantren, semoga kita semua mendapat berkah ramadhan. Dengan izin Allah bertepatan 27 Ramadhan dapat bersilaturrahmi dengan Abu di dayah, tentu ini juga merupakan kebahagiaan bagi kami, sebagai bentuk ta’dhim kepada Abu, para pimpinan dayah di Aceh,” kata Iqbal.

Ia mengatakan, mendapat sambutan yang baik dari Abu, dan mereka sangat merespon terhadap “Program Saweu Ulama” untuk dapat dilanjutkan di tahun mendatang.

Menurutnya, silaturrahmi ini untuk bertemu langsung dengan ulama kharismatik Aceh, sekaligus meminta doa dan petuah yang baik bagi lembaga.

“Banyak masukan dan arahan yang kami dapatkan, semoga memberikan nilai positif bagi Kementerian Agama, atas semua amalan dan kebaikan yang kita kerjakan di bulan mulia ini,” kata Iqbal. [KKA]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda