Andik Ingin Balas Kekalahan Timnas U-18 Atas Malaysia
Font: Ukuran: - +
Andik Vermansah menjadi salah satu pemain berpengalaman di Timnas Indonesia. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Gelandang Madura United, Andik Vermansah, berharap bisa membalas kekalahan Timnas Indonesia U-18 dari Malaysia di Piala AFF U-18 pada laga Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/8).
Timnas Indonesia U-18 kalah dari Malaysia 3-4 di di semifinal Piala AFFU-18 2019. Kekalahan itu lebih terasa menyakitkan lantaran terjadi bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74 pada 17 Agustus lalu.
Andik berharap dukungan dari para pecinta Timnas Indonesia yang datang ke SUGBK bisa menjadi penyemangat ketika menghadapi Malaysia.
"Ini pertandingan sangat penting sekali, karena kan adik-adik kami kalah jadi kami bisa membalas di sini. Tapi saya sangat berharap seluruh masyarakat bisa memenuhi stadion karena itu salah satu dukungan yang terbaik. Jujur, kalau kehadiran suporter penuh di stadion rasanya tenaga berlipat ganda, ini nyata yang pernah saya alami," kata Andik usai latihan di Stadion Madya, Senayan, Jumat (30/8).
"Pertandingan pertama itu sangat menentukan sekali untuk kepercayaan diri pemain. Pertandingan selanjutnya lawan Thailand, belum juga UEA dan Vietnam, pasti sangat dibutuhkan kemenangan dan dukungan dari suporter," sambung mantan pemain Persebaya Surabaya itu.
Andik bakal bersaing dengan beberapa pemain yang mampu mengisi posisi sayap seperti Irfan Jaya, Saddil Ramdani, dan Febri Hariyadi.
Kendati lebih tua ketimbang tiga pemain tersebut, Andik memiliki nilai plus lantaran pernah bermain menghadapi pemain-pemain Malaysia pada level klub. Sebelum bergabung dengan Madura United pada Liga 1 2019, Andik pernah bermain di liga sepak bola Malaysia bersama Selangor dan Kedah.
Saat ini, Saddil menjadi satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang berkompetisi di Malaysia bersama Pahang FA. Saddil masuk belakangan menjadi pengganti Greg Nwokolo yang mengalami cedera. (im/CNNIndonesia)