Bapanas Ajak ASN Jadi Agen Perubahan Stop Boros Pangan
Font: Ukuran: - +
Nita Yulianis, Direktur Kewaspadaan Pangan dan Gizi Bapanas. [Foto: dok. Bapanas]
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mengimbau ASN untuk berperan menjadi agen perubahan Stop Boros Pangan dalam rangka Penyelamatan Pangan untuk Pencegahan dan Pengurangan Food Loss and Waste.
”ASN sudah seharusnya menjadi agen perubahan Stop Boros Pangan dengan memulai perubahan perilaku diri sendiri secara konsisten sebagai wujud peran serta aktif dalam upaya mencegah dan mengurangi food loss and waste serta menjadi contoh baik bagi lingkungan,” ujar Nita Yulianis, Direktur Kewaspadaan Pangan dan Gizi Bapanas.
Lebih lanjut, Nita tersebut mengharapkan agar ASN dapat mensosialisasi Stop Boros Pangan kepada keluarga, kolega, teman, lingkungan sekitar, juga melalui Media Sosial (Tik Tok, Youtube, Instagram) serta melakukan aksi nyata penyelamatan pangan.
Dirinya juga menyampaikan urgensi penyelamatan pangan untuk mencegah dan mengurangi food loss and waste, hierarki penyelamatan pangan, kebijakan dan aksi Gerakan Selamatkan Pangan di pusat dan daerah, dan 8 tips Stop Boros Pangan. [*]