Kepala Perpusnas Sebut Lima Tingkatan dalam Literasi
Font: Ukuran: - +
Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI Muhammad Syarif Bando. [dok. Perpusnas]
DIALEKSIS.COM | Nasional - Banyak yang menilai literasi hanya berkutat pada urusan membaca dan menulis. Namun, bagi Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Syarif Bando, literasi mempunyai lima tingkatan.
"Selain kemampuan baca, tulis, dan hitung, gerakan literasi harus menyediakan akses terhadap bahan bacaan yang semakin luas," katanya seperti diberitakan Jawapos.com, Sabtu (6/8/2022).
Menurut Syarif, tingkatan lebih tinggi dari literasi adalah mencapai tahap memahami semua yang tersirat dan tersurat. Level berikutnya adalah bisa melakukan inovasi pada produk yang sudah ada.
"Tiba pada level puncak, yaitu literasi mampu membawa masyarakat sampai pada tingkatan bisa menciptakan barang dan jasa secara mandiri," jelasnya.
Untuk memfasilitasi masyarakat mencapai puncak tingkatan literasi tersebut, Perpusnas menjalankan misi literasi digital. Salah satunya, mengumpulkan konten digital yang bisa dipelajari masyarakat untuk berinovasi atau berkarya. (Jawapos.com)
- DPKA Gelar Rapat Pembahasan Finalisasi Raqan Aceh Tentang Penyelenggaraan Perpustakaan
- Disnakermobduk Aceh Serahkan 15 Boks Arsip Statis ke DPKA
- Gelar Pameran Literasi Sejarah dan Budaya, Pengunjung Antusias hingga Padati Museum Aceh
- Museum Aceh Bakal Gelar Pameran Literasi Sejarah dan Budaya, Catat Tanggalnya!