Mendagri: IKN akan Beri Manfaat Untuk Rakyat Indonesia
Font: Ukuran: - +
[Foto: Puspen Kemendagri]
DIALEKSIS.COM | Balikpapan - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menegaskan, pemindahan Ibu Kota Negara atau IKN ke Kalimantan Timur akan bermanfaat bagi seluruh rakyat Indonesia, lebih khusus masyarakat adat dayak. Hal itu disampaikannya saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Masyarakat Adat Dayak Nasional (MADN) 1 Tahun 2022 di Hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis (13/10/2022).
Dilansir dari laman resmi Kemendagri, Senin (17/10/2022), dalam forum itu, Mendagri mengatakan, pemidahan IKN tak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat di Pulau Kalimantan saja, namun dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia.
"Bapak Presiden ingin agar ada paradigma Indonesia sentris, tidak Jawa sentris. Selama ini fokus pembangunan banyak di Jawa, tapi mulai (kepemimpinan) Bapak Presiden Jokowi sudah banyak sekali pembangunan, investasi sekarang lebih banyak di luar Jawa dibandingkan di Jawa," kata Mendagri.
Mendagri menuturkan, orientasi Indonesia sentris juga merupakan bagian dari perjuangan untuk mewujudkan Indonesia yang berkeadilan sosial bagi seluruh rakyat.
Selanjutnya » Sementara itu, dari segi lokasi, peminda...- Dirjen Bina Adwil Kemendagri Jadi Dosen Praktisi di Ilmu Pemerintahan FISIP USK
- Kemendagri Serahkan Jumlah Penduduk per Kecamatan ke KPU untuk Pemilu 2024
- Triwulan II 2022: Ekonomi Aceh Tumbuh 4,36 Persen, Lebih Tinggi Dibandingkan Sebelumnya
- Dirjen Bina Adwil: Peran Wali Kota Penting Mendukung Ekosistem Smart City