Beranda / Berita / Nasional / Pendaftaran CPNS 2018 di Situs sscn.bkn.go.id Resmi Dibuka

Pendaftaran CPNS 2018 di Situs sscn.bkn.go.id Resmi Dibuka

Rabu, 26 September 2018 14:26 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Pendaftaran CPNS 2018 atau calon pegawai negeri sipil di situs https://sscn.bkn.go.id sudah resmi dibuka dan sudah dapat diakses sejak Rabu (26/9) pukul 00.01 WIB.

Pejabat Humas Badan Kepegawaian Negara (BKN), Mohammad Ridwan mengatakan CPNS sudah bisa mendaftarkan akun terlebih dahulu untuk kemudian bisa diverifikasi oleh BKN.

Menurut Ridwan, sudah ada 92 persen Kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah yang sudah selesai mendaftarkan formasinya lewat situs https://sscn.bkn.go.id yang sudah dapat dicek oleh CPNS.

"Sudah bisa mulai daftar akun. Nanti CPNS tinggal melihat mana kementerian atau lembaga yang sudah on. Sejak awal kalau sudah melihat formasi dan lokasi dan syarat detail persyaratan sudah bisa buat akun, pilih instansi yang sudah tersedia" katanya kepada CNNIndonesia.com, Rabu (26/9).

Menurut Ridwan, instansi pemerintah sudah diberikan kesempatan untuk mendaftarkan formasi dan lokasi ketersediaan lowongan sejak 19 September lalu. Adapun hari ini hingga 10 Oktober, setiap instansi pemerintah sudah bisa menerima setiap pendaftar yang masuk.

"Memang ada beberapa instansi pemerintah yang baru on 7 Oktober, tapi sudah hampir semua bisa, nanti bisa dicek dulu," ungkapnya.

Lebih lanjut, Ridwan memastikan portal https://sscn.bkn.go.id tidak akan mengalami kendala teknis seperti lambat atau tidak bisa dibuka. Hingga pagi ini, ia mengklaim situs pendaftaran CPNS tahun 2018 itu berjalan lancar.

Situs tersebut menampilkan sejumlah informasi mengenai pendaftaran CPNS 2018. Di antaranya soal registrasi, pencarian lowongan, alur dan layanan informasi.

Sejumlah informasi dalam situs itu adalah Pahamai Tata Cara Registrasi; Registrasi; dan Lengkapi Persyaratan. Masing-masing bagian itu dapat diklik untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut. (CNN)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda