Beranda / Berita / Nasional / Presiden PKS Kunjungi Tokoh Pendidikan

Presiden PKS Kunjungi Tokoh Pendidikan

Minggu, 07 Oktober 2018 14:04 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Presiden PKS Muhammad Sohibul Iman  melakukan kunjungan ke rumah tokoh pendidikan Aceh Razali Cut Lani di kawasan kampus Darussalam Banda Aceh, Sabtu 6 Oktober 2018

Kedatangan rombongan DPW PKS Aceh bersama presiden PKS ini merupakan bagian dari safari dakwah PKS Aceh bersama DPP PKS wilda Sumbagut yang digelar 6-7 Oktober 2018. 

Demikian disampaikan oleh ketua humas PKS Aceh, Nourman Hidayat kepada awak media Sabtu (6/10/2018).

Dalam kata sambutannya, Sohibul Iman menyampaikan apresiasi dan penghormatan kepada Razali Cut Lani Yang telah menginspirasi banyak praktisi pendidikan di Aceh. 

"Kami berterima kasih atas sambutan bapak Razali Cut Lani dan keluarga yang begitu hangat" kata Sohibul Iman. 

Dalam sambutannya, Sohibul Iman mengingatkan kader PKS untuk datang dan belajar kepada tokoh pendidikan seperti Razali Cut Lani. 

"Kita perlu belajar bagaimana cara mendidik yang baik. Sosok pak Razali Cut Lani dalam usia 82 tahun masih komunikatif berkat profesinya sebagai seorang guru" lanjut Sohibul lagi. 

Dalam kesempatan itu juga, Sohibul Iman menceritakan bagaimana perjuangan seorang guru yang mencintai pekerjaannya demi anak bangsa namun kurang mendapatkan penghargaan dari negara. 

"Harusnya kesejahteraan guru menjadi tanggung jawab negara dengan lebih baik. Tidak mempersulit mereka dengan kebijakan yang tidak produktif". 

Sohibul Iman pernah menjadi rektor universitas Paramadina pasca wafatnya intelektual muslim Nurkholis Madjid. Sebagai seorang dosen dan juga rektor dirinya memahami bagaimana perjuangan seorang guru. 

"Menjadi pengajar produktif selalu dituntut untuk punya pengetahuan baru. Pak Razali memiliki semuanya" katanya lagi. 

Hadir dalam silaturahim ini anggota DPRK Banda Aceh Mukminan, ketua wilda Sumbagut DR. Hermanto, Ketua Umum Dpw PKS Aceh Ghufran Zainal Abidin, sekretaris wilda Muhammad Ghozali dan jajaran DPW PKS Aceh lainnya. 

Acara berakhir setelah para tamu menikmati sajian makan yang disiapkan oleh tuan rumah. (amal)

Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda