Beranda / Berita / Nasional / Rekrutmen PT KCIC Tahun 2024! Ada 16 Posisi dengan Status Kontrak

Rekrutmen PT KCIC Tahun 2024! Ada 16 Posisi dengan Status Kontrak

Minggu, 28 Januari 2024 23:50 WIB

Font: Ukuran: - +

PT KCIC melalui rekrutmen atau lowongan kerja terbaru tahun 2024 ini membuka sebanyak 16 posisi dengan status kontrak (PKWT) untuk penempatan di wilayah kerja KCIC. [Foto: KCIC]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC), salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) Indonesia, sedang mencari kandidat terbaik untuk berpartisipasi dan berkontribusi pada Proyek Kereta Cepat (HSR) Jakarta - Bandung.

PT KCIC melalui rekrutmen atau lowongan kerja terbaru tahun 2024 ini membuka sebanyak 16 posisi dengan status kontrak (PKWT) untuk penempatan di wilayah kerja KCIC.

Adapun lowongan kerja ini dibuka sampai tanggal 16 Februari 2024. Sedangkan, posisi yang dibuka, sebagai berikut:

1. Senior Officer Mobile Apps Programmer

2. Facility Maintenace Safety Incpector

3. Environment Safety Incpector

4. Auditor 1

5. Senior Officer Internal Audit

6. Officer HR Organization Development

7. Officer Accounting

8. Trainee Of Permanent Way Technician

9. Trainee Of Signaling Technician

10. Trainee Of Telecommunication Technician

11. Officer General Affair

12. Trainee Of EMU Maintenance Technician

13. Trainee Of Heavy Machinery Technician

14. Trainee Of Power Supply Technician

15. Mandarin Interpreter

16. Officer Internal Audit

Rekrutmen ini terdiri dari beberapa tahap seleksi, yakni Administrasi, Wawancara, Psychological Assessment, Medical Check Up, Pengumuman Lolos, dan Penandatanganan Kontrak.

Silakan pilih posisi yang diinginkan melalui webkcic.co.id/karir. Dan berikut ketentuannya:

1. Pelamar bersedia mengundurkan diri dari institusi lain apabila memenuhi persyaratan dan dinyatakan lulus seleksi;

2. Seleksi Penerimaan menggunakan sistem gugur dan keputusan panitia tidak dapat diubah;

3. Pastikan komunikasi terkait seleksi dan penawaran hanya berasal dari web resmi https://kcic.co.id/informasi/karir;

4. PT KCIC tidak memungut biaya pada setiap tahap proses rekrutmen atau biaya lainnya, atau meminta informasi rekening bank pelamar. Untuk melamar lowongan pekerjaan, kunjungi kcic.com dan klik Peluang Karir. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda