Bertemu Guru Olahraga Se-Pijay, Dahlan Ajak Memajukan Olahraga Aceh
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Mereudue - Wakil Ketua I KONI Aceh H. Dahlan Jamaluddin, SIP yang juga anggota DPRA daerah pemilihan Pidie-Pidie jaya mengadakan sosialisasi perkembangan olahraga Aceh kepada guru olahraga se-Kabupaten Pidie Jaya yang tergabung dalam Ikatan sarjana olahraga Indonesia (ISORI) Pidie Jaya, di Lapangan Sepakbola Simpat Empat, Mereudue, Kamis (22/3/2019).
H. Dahlan yang didampingi Ketua ISORI Pidie Jaya Mukhlis Benzema dan Wakil Ketua II KONI Pidie Jaya Saifuddin, S.Pd, M.Pd antara lain memaparkan capaian olahraga Aceh yang telah diraih selama beberapa tahun terakhir.
"Di PON Jawa Barat tahun 2016 kita berhasil meraih 8 medali emas, 7 perak dan 9 perunggu. Ini adalah prestasi puncak sepanjang keikutsertaan Aceh dalam ajang PON," kata H. Dahlan sembari menambahkan saat ini ada beberapa atlet Aceh yang sedang mengikuti Pemusatan latihan nasional (Pelatnas) untuk persiapan mewakili Indonesia di ajang SEA Games Filipina.
"Selain itu, untuk pertamakali dalam sejarah kita berhasil merebut kepercayaan untuk menjadi tuan rumah PON XX tahun 2024 nanti," tambah H. Dahlan yang juga Ketum Pengprov Muaythai Aceh.
Khususnya untuk Cabor Muaythai, H. Dahlan juga menginfokan kembali, pada PORA Aceh Besar 2018, Pidie Jaya berhasil merai gelar juara umum. "Meskipun kita kabupaten baru, Alhamdulillah ada perkembangan yang telah kita raih," kata DPRA dari Partai Aceh tersebut.
Untuk persiapan peningkatan prestasi olahraga ke depan, H. Dahlan menyarankan agar seluruh guru olahraga yang ada di Pidie Jaya dapat terlibat aktif, baik itu melalui Pencab maupun KONI kabupaten setempat. Sebagai intelektual dan pelaku olahraga, H. Dahlan mengingatkan, guru memegang peranan yang sangat penting dalam mencari dan membina para atlet.
"Perlu diingat kembali, guru merupakan komponen yang paling dekat dengan generasi muda. Peran ini harus benar-benar dapat dimanfaatkan untuk mencari bibit-bibit atlet potensial untuk kemudian kita bina," kata H. Dahlan mengingatkan.
"Saya siap mendukung usaha-usaha untuk memajukan olahraga di Pidie Jaya, baik itu dalam kapasitas saya sebagai anggota DPRA, Wakil Ketua KONI Aceh dan Ketum Muaythai Aceh."
Dalam watu dekat, Pidie Jaya akan menjadi tuan rumah Kejurda Muaythai Aceh. Dipilihnya Pidie Jaya merupakan salahsatu bentuk apresiasi atas capaian juara umum yang diraih pada PORA 2018. "Ratusan atlet dari seluruh Aceh akan berkumpul di Pidie Jaya. Selain dapat menjadi ajang motivasi peningkatan prestasi, kita harapkan ajang ini juga akan sedikit berdampak pada perekonomian masyarakat di Pidie Jaya," kata H. Dahlan.
"Jika Pidie Jaya mampu menjadi daerah unggulan untuk cabang olahraga lain, tidak tertutup kemungkinan Kejurda cabang olahraga lain juga akan dilaksanakan disini."
Karena itu H. Dahlan memohon dan mengajak para guru olahraga se-Kabupaten Pidie Jaya untuk bersama-sama bekerja keras memajukan olahraga. "Jika harapan ini terwujud, hasilnya bukan hanya meningkatkan prestasi olahraga, tapi juga membantu daerah meramaikan aktivitas perekonomian, dan pembangunan sarana prasarana olahraga yang juga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kegiatan lainnya." (Rel)