Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Pemerintah Aceh Tinjau Lahan Lokasi Rencana Pembangunan Venue PORA 2026

Pemerintah Aceh Tinjau Lahan Lokasi Rencana Pembangunan Venue PORA 2026

Minggu, 19 Januari 2025 18:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Pj. Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, saat meninjau lahan lokasi rencana pembangunan pusat venue Pekan Olahraga Aceh (PORA) 2026, yang berada di pinggir jalan Banda Aceh-Meulaboh, di Gampong Keutapang, Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya, Minggu, (19/1/2025). Humas Aceh


DIALEKSIS.COM | Calang - Pj Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, meninjau lahan lokasi rencana pembangunan pusat venue Pekan Olahraga Aceh (PORA) 2026, yang berada di pinggir jalan Banda Aceh-Meulaboh, di Gampong Keutapang, Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya, pada Minggu, (19/1/2025).

Ikut hadir bersama Pj Gubernur dalam peninjauan itu, Pj Bupati Aceh Jaya Dr. A.Murtala., M.Si., Pj Sekda Aceh Jaya Asyari, Kepala DPMG Aceh T Aznal Zahri, Kepala Biro Adpim Setda Aceh Akkar Arafat, Kepala Biro Umum Setda Aceh Adi Darma, Kadis Kominsa Aceh Jaya Juanda, Kadis Pendidikan Aceh Jaya T. Khairullah, dan Ketua Harian PB PORA Aceh Jaya Muslim AS SAB.

Pj Gubernur mengatakan, lahan tersebut merupakan milik Pemkab Aceh Jaya dengan luas sekitar 60 hektar lebih.

“Nantinya disini akan kita bangun pusat olahraga, seluruh venue cabor yang dipertandingkan dalam PORA 2026 akan terpusat di satu tempat,” kata Safrizal.

Safrizal berharap semua pihak dapat mendukung proses persiapan venue PORA di Aceh Jaya sehingga dapat terselenggara dengan lancar dan baik. []

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI