kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Rider Federal Oil Masuk Lima Besar Klasmen, Paruh Musim Moto2 2021

Rider Federal Oil Masuk Lima Besar Klasmen, Paruh Musim Moto2 2021

Senin, 28 Juni 2021 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini Moto2) di Sirkui Assen, Belanda, Minggu, 27 Juni 2021. (Foto: Federal Oil)


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Hasil balap Moto2 Belanda di Sirkuit Assen kurang menguntungkan bagi pembalap Federal Oil Gresini Moto2.

Fabio Di Giannantonio yang start dari posisi 15 sempat merangsek naik hingga urutan 5. Sayang, ia tak mampu bertahan di grup depan dan terjatuh di lap ke-16. Di Giannantonio mengalami kesulitan dengan lengannya yang membuatnya kehilangan kendali atas motornya.

Rekan satu tim Di Giannantonio di Federal Oil Gresini Moto2, Nicolo Bulega, finish di posisi 19 karena masalah teknis pada sepeda motornya. Performa girboks motor Bulega ketika masuk tikungan lima membuat posisi transmisi netral sehingga ia tak mampu berbuat banyak.

“Kami yakin Diggia, panggilan akrab Fabio Di Giannantonio, sudah berusaha membalap dengan hati untuk bisa bersaing di baris terdepan setelah start dari posisi 15. Semoga saja kondisi lengannya bisa segera ditangani dengan memanfaatkan rehat musim panas. Begitu pula Bulega yang ternyata ada kendala teknis di girboks,” kata Hasril Arsyad selaku Federal Oil Marketing General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia dalam keterangan resmi, Senin, 28 Juni 2021.

Diggia mengaku menjalani balapan dengan sangat baik dan memiliki kecepatan serta mampu memangkas jarak dengan pembalap di depan. “Sayangnya setelah tujuh lap saya mulai kehilangan feeling di lengan kanan saya dan juga di tuas rem. Dengan sembilan lap tersisa, saya tidak bisa menghindari keluar jalur dan jatuh,” kata Diggia.

“Sangat penting hadapi liburan musim panas dengan hasil yang baik, tetapi kami akan mencoba memahami apa yang terjadi dengan bagian lengan dan memastikan sepenuhnya fit untuk hadapi seri di Austria.”

Sedangkan Bulega mengaku mengalami masalah pada sepeda motornya sejak sesi kualifikasi.

“Sangat disayangkan saya mengawali balapan yang kacau di kualifikasi, dan posisi start tidak memungkinkan untuk melakukan pengejaran. Padahal kecepatan motor tidak buruk dan tanpa masalah girboks itu terutama di tikungan lima, kami bisa saja berada di 15 besar,” ujar Bulega.

Hasil mengapresiasi kedua pembalap Federal Oil Gresini Moto2 yang sudah berusaha semaksimal mungkin dengan berbagai kendala untuk membuat bangga para penggemar balap Moto2 dan konsumen Federal Oil di Indonesia.

“Kabar baiknya hasil paruh musim ini Diggia masih bisa mempertahankan di posisi kelima Klasemen Sementara Juara Moto2 2021,” tutur dia.

Saat ini Fabio Di Giannantonio berada di peringkat lima klasmen sementara Moto2 2021 dengan total 73 poin. Pimpinan klasmen sementara dikuasai Remy Gardner (Red Bull KTM Ajo) dengan 184 poin.

Moto2 akan rehat untuk para pembalap menikmati musim panas. Balapan akan kembali digelar di sirkuit Styria, Austria pada 8 Agustus 2021.(CNN Ind)


Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda