Beranda / Pemerintahan / Tolak Hasil Pilchiksung, Besok Warga Kampung Baru Gelar Demo di Kantor Walikota Banda Aceh

Tolak Hasil Pilchiksung, Besok Warga Kampung Baru Gelar Demo di Kantor Walikota Banda Aceh

Minggu, 22 Oktober 2023 20:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Tokoh dan unsur masyarakat Kampung Baru Kecamatan Baiturrahman Kota Banda Aceh akan melakukan aksi demo dan protes terhadap Panitia Pemilihan Keuchik yang tidak netral terhadap penyelenggaraan Pilchiksung di Gampong tersebut. 

Demo akan dilaksanakan pada Senin besok (23/10/2023) di Kantor Walikota Banda Aceh, pukul 10:00 WIB. Dengan total masa 200 orang masyarakat. 

Dalam surat sanggah yang diterima Dialeksis.com, Minggu (22/10/2023), alasan masyarakat menolak hasil Pilchiksung yang diselenggarakan di Gampong setempat karena menduga Panitia Pemilihan Keuchik tidak netral (P2K) dikarenakan banyak warga Kampung Baru yang tidak dimasukkan kedalam DPT sehingga warga tidak mendapatkan undangan untuk memberikan hak suara.

Salah satu warga Kampung Baru Agustiar mengatakan, pada saat pemungutan suara KPPS tidak menyegel kunci kotak suara sebagaimana yang diamanatkan dalam Peraturan Walikota Nomor 14 Tahun 2023 tentang Penunjuk Teknis Pemilihan Keuchik Serentak dalam wilayah Kota Banda Aceh pada huruf 3 poin U.

“Banyak Masyarakat luar Kampung Baru yang datang ke TPS untuk memberikan suara sedangkan orang - orang tersebut baru membuat KTP Kampung Baru,” ujarnya. 

Untuk itu, masyarakat Gampong Kampung Baru meminta kepada Bapak Pj Walikota untuk memproses secara hukum Panitia Pemilihan Keuchik Gampong Kampung Baru sesuai dengan hukum dan peraturan yang berlaku.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda