Beranda / PKA7 / Berkunjung ke Aceh Expo di Blang Padang

Berkunjung ke Aceh Expo di Blang Padang

Selasa, 07 Agustus 2018 14:17 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com - Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) bukan hanya menampilkan kekayaan budaya dari Bumi Serambi Mekkah. Even empat tahunan ini juga menyajikan sejumlah stan-stan pendukung lainnya berupa Aceh Expo.

Ada beragam produk dipamerkan di Aceh Expo yang berada di Blang Padang, Banda Aceh. Seluruh instansi pemerintah tingkat provinsi maupun kabupaten/kota ikut ambil bagian pada expo tersebut. Seperti Dinas Industri Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Dinas Pendidikan, serta Dinas Pertanian dan Peternakan.

Disperindag Aceh sendiri memamerkan sejumlah produk maupun karya kerajinan hasil produksi masyarakat. Misalnya kopi, sepatu dengan model kerawang gayo, syal, gelang rajutan, minyak pala yang telah diolah dalam kemasan, begitu juga manisan pala, manik-manik, serta sejumlah produk yang dihasilkan oleh masyarakat.

"Stand Disperindag Aceh menampung beberapa barang dagangan Aceh, misalnya kopi, dodol, banyak lagi," kata Ikram petugas penjaga stan.

Selain itu, di stan itu juga dipajang alat laboratorium yang digunakan Balai Pengujian dan Sertifikasi Mutu Barang (BPSMB) untuk memuji kelayakan produk.

Beranjak dari hasil produk dan industri Aceh, selanjutnya menuju stan Dinas Pendidikan (Dispendik) Aceh, ada simulator penerbangan menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung, terutama anak-anak. Tak heran jika sebagian pengunjung rela mengantri untuk dapat mencoba sensasi mengendarai pesawat.

Begitu juga di Dinas Pertanian dan Peternakan Aceh tampak ramai dikunjungi warga. Bukan hanya ingin mencari tahu mengenai sektor pertanian maupun peternakan, namun para pengunjung tidak segan mengabadikan foto pada stan tersebut.

Sebagai dinas yang membidangi pertanian dan peternakan, maka tak heran bila stan dibuat suasa di perkampungan. Di mana identik dengan hamparan sawah dan sejumlah buah hasil pertanian lainnya.

Sementara itu Kepala Bidang Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh, Rahmadani mengatakan, inilah keunggulan PKA VII kali ini, ada Expo Aceh yang memperkenalkan hasil-hasil kerajinan dan hasil bumi rakyat Aceh.

"Jadi tidak hanya menampilkan seni dan kebudayaan, tetapi juga sektor ekonomi, ada banyak hasil kerajinan ditampilkan, termasuk hasil pertanian dan perkebunan," ungkap Rahmadani. (rel)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda