Beranda / PON-XXI / Pertamina Bentuk Satgas untuk Pastikan BBM Aman Selama PON XXI Aceh-Sumut

Pertamina Bentuk Satgas untuk Pastikan BBM Aman Selama PON XXI Aceh-Sumut

Minggu, 08 September 2024 10:00 WIB

Font: Ukuran: - +

SPBU disalah satu Banda Aceh. Foto: net


DIALEKSIS.COM | Aceh - PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) membentuk satgas untuk memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) tetap aman selama penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

“PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut telah mengaktifkan satgas guna mendukung pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut. Ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk menyukseskan ajang olahraga tingkat nasional yang diselenggarakan di Aceh dan Sumatera Utara,” kata Area Manager Communication, Relations, dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria, dikutip dari Antara, Minggu, 8 September 2024.

Ia menjelaskan, satgas yang dibentuk untuk perhelatan PON tersebut sudah mulai bekerja. Satgas ini bertugas untuk memastikan ketersediaan stok dan keandalan pasokan BBM selama perhelatan berlangsung. Susanto juga menyebutkan bahwa Pertamina telah menempatkan dua unit modular untuk produk Pertamax dan Pertamina Dex di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh.

Pertamina memprediksi akan terjadi peningkatan konsumsi BBM selama penyelenggaraan PON. Konsumsi BBM diperkirakan naik sekitar 1 persen untuk produk gasoil dan 2 persen untuk produk gasoline.

Ia menambahkan, konsumsi rata-rata harian gasoline (Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo) di Aceh pada bulan Agustus mencapai 1.876 kiloliter (KL). Dengan adanya PON, estimasi kenaikan mencapai 1.913 KL, atau sekitar 2 persen (37,5 KL).

Sementara itu, konsumsi rata-rata harian gasoil (Biosolar, Dexlite, Pertamina Dex) mencapai 1.199 KL. Estimasi kebutuhan harian selama PON mencapai 1.211 KL, atau naik sekitar 1 persen (12,0 KL).

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda