kip lhok
Beranda / Sosok Kita / Nazhira, Gadis Cantik asal Aceh Penerima Beasiswa BSI Punya Segudang Prestasi

Nazhira, Gadis Cantik asal Aceh Penerima Beasiswa BSI Punya Segudang Prestasi

Rabu, 17 Juli 2024 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Nazhira Mustaqilla. Foto: Nora/Dialeksis


Alasan Ikut Beasiswa BSI

Alasan utama Nazhira mengikuti beasiswa BSI adalah untuk meringankan beban orangtua. "Walaupun orang tua dua-duanya PNS, tapi tanggungan mereka banyak karena semua adik saya sedang dalam pendidikan. Makanya saya mau mengurangi beban mereka," jelasnya.

Pesannya kepada teman-teman yang menghadapi kendala serupa, "Yakin bahwa akan selalu ada jalan, solusi, jangan pernah putus asa, jangan sampai biaya menghambat pendidikan teman-teman."

Nazhira juga menegaskan pentingnya pendidikan dalam mengubah kehidupan. "Dengan bisa melanjutkan pendidikan, kita bisa merubah banyak hal dan menaikkan derajat keluarga kita."

Nazhira memiliki prinsip hidup yang kuat, "Hidup itu cuma sekali, maka hiduplah yang berarti." Ayahnya menjadi role model dalam hidupnya karena selalu menekankan pentingnya pendidikan.

Ke depan, Nazhira berencana mengikuti program pertukaran mahasiswa, konferensi offline, dan mempersiapkan IELTS untuk melanjutkan studi di luar negeri, selain itu juga mempersiapkan diri untuk dunia kerja.

"Terima kasih banyak kepada BSI, saya nggak nyangka bisa ada di titik ini. Semua yang saya jalani tidak terlepas dari bantuan BSI Scholarship," ucapnya penuh syukur.

Harapannya, BSI dapat memberikan manfaat lebih besar kepada seluruh masyarakat Indonesia, terutama bagi yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi. "Jangan putus asa, BSI ada untuk bantu kalian, insya Allah akan ada jalan untuk menempuh pendidikan," pungkasnya.

Kini, Nazhira menjadi mahasiswa akhir yang akan menjalani magang selama satu semester. Beasiswa dua tahun dari BSI telah berakhir, namun BSI menyediakan beasiswa talenta khusus untuk persiapan pasca lulus, termasuk persiapan dunia kerja dan jalur khusus percepatan karier.

Untuk diketahui, BSI melalui BSI Maslahat menyediakan program beasiswa bagi para mahasiswa. BSI Maslahat Scholarship Prestasi adalah program beasiswa yang diperuntukkan bagi mahasiswa berprestasi dan berasal dari jurusan yang ditetapkan.

Apabila lulus seluruh rangkaian proses seleksi yang telah ditetapkan, maka penerima akan mendapatkan sejumlah benefit meliputi:

1. Bantuan Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebesar Rp 3 juta per semester selama 4 semester

2. Mendapatkan uang saku Rp 500 ribu perbulan selama 4 semester

3. Mendapatkan program pembinaan kepemimpinan diri dan pembangunan karakter

4. Mendapatkan program pelatihan ekonomi keuangan syariah

5. Berkesempatan menjalankan program projek sosial

6. Berkesempatan untuk magang di BSI

7. Berkesempatan mendapatkan bimbingan dengan pimpinan Bank Syariah Indonesia.

Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda