DIALEKSIS.COM | Batam - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kedaulatan laut Indonesia. Dua kapal ikan asing (KIA) berbendera Vietnam ditangkap karena diduga melakukan praktik illegal fishing di Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia (WPPNRI) 711, Laut Natuna Utara.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Menjelang pelaksanaan ibadah haji tahun 2025, Pemerintah Indonesia menegaskan kewajiban vaksinasi bagi seluruh jemaah dan petugas haji. Selain vaksin meningitis yang telah menjadi syarat wajib selama ini, mulai tahun ini juga diwajibkan vaksinasi polio.
DIALEKSIS.COM | Kanada - Sebuah pesawat United Airlines mengalami kebakaran mesin tak lama setelah lepas landas yang tampaknya disebabkan oleh serangan kelinci yang langka.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sebanyak 1.617.641 pemudik telah singgah di 8.710 Masjid Ramah Pemudik yang tersebar di seluruh Indonesia selama masa mudik dan arus balik Lebaran 2025. Data ini dihimpun hingga Senin, 14 April 2025 pukul 12.30 WIB, dan jumlahnya diperkirakan terus bertambah seiring masih masuknya laporan dari berbagai daerah.
DIALEKSIS.COM | Aceh - Produk makanan dan minuman (mamin) Indonesia berhasil mencetak transaksi senilai 43,7 juta dolar AS atau sekitar Rp736 miliar dalam ajang Food and Hotel Asia (FHA) 2025 yang digelar di Singapore Expo pada 8-11 April.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Kabupaten Simeulue terus memperkuat sektor pertanian sebagai ujung tombak ketahanan pangan nasional. Dalam apel gabungan Satgas Brigade Pangan yang digelar di lapangan tribun pendopo Simeulue, Selasa (15/4/2025), Bupati Simeulue, Mohammad Nasrun Mikaris, SH., MH, atau yang akrab disapa Monas, secara resmi menyerahkan ratusan unit alat mesin pertanian (alsintan) modern kepada Satgas Brigade Pangan.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 192 kilogram sabu di wilayah Aceh. Kurir narkoba berinisial M (36) ditangkap setelah baku kejar dengan petugas yang berujung kecelakaan mobil. Polisi kini memburu dalang operasi tersebut, Radat, yang masih berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO).
DIALEKSIS.COM | Sulawesi - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bergerak cepat setelah menerima laporan dari nelayan setempat mengenai aktivitas kapal asing yang diduga melakukan penangkapan ikan secara ilegal di wilayah perairan Kepulauan Talaud, Laut Sulawesi.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mencatatkan kinerja positif selama Angkutan Lebaran (Angleb) 2025. Keberhasilan itu tak lepas dari sinergi lintas sektor dan optimalisasi sistem digital, terutama aplikasi pemesanan tiket daring Ferizy, yang terbukti menjadi instrumen krusial dalam pengendalian arus penumpang dan kendaraan.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Di balik suara ramah yang melayani nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI), tersimpan kisah inspiratif dari anak muda berbakat bernama Rahma Andina. Sebagai salah satu agent BSI Contact Center, Rahma tidak hanya terampil dalam memberikan pelayanan yang prima, tetapi juga memiliki keunggulan luar biasa di bidang komunikasi yakni menguasai bahasa Inggris dan bahasa Arab, di samping bahasa Indonesia sebagai bahasa ibu.
DIALEKSIS.COM | Aceh Utara - Musim panen raya pasca Idul Fitri di Kecamatan Seunuddon, Aceh Utara, diwarnai keluhan petani terkait minimnya jumlah mesin pemotong padi atau combine harvester. Kondisi ini membuat proses panen melambat, sementara tanaman padi sudah dalam kondisi siap panen.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Selama ini, banyak pengendara mobil atau motor mengira huruf "E" pada indikator bahan bakar berarti "Empty" (kosong). Namun, faktanya, pemahaman tersebut keliru. Melalui laman resmi toyota.astra.co.id, dijelaskan bahwa "E" pada indikator bahan bakar sebenarnya merupakan singkatan dari "Emergency" (keadaan darurat), bukan tanda bahwa tangki benar-benar kosong. Penjelasan ini mengoreksi mitos yang telah lama beredar di kalangan pengguna kendaraan.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengungkapkan detil pertemuan privat antara Presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang digelar di kawasan Teuku Umar, Menteng, Jakarta. Kedua tokoh politik tersebut disebutkan berdiskusi intens selama 1,5 jam dalam pertemuan empat mata.
DIALEKSIS.COM | Singkil - PT ASDP Indonesia Feri Cabang Aceh Singkil menambah jadwal pelayaran mudik gratis mulai tanggal 7-11 April untuk arus balik lebaran 2025.
DIALEKSIS.COM | Abdya - Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) Safaruddin mengungkapkan dua persoalan utama yang masih menghambat petani padi di wilayahnya, yaitu keterbatasan infrastruktur irigasi dan alat mesin pertanian (alsintan).
DIALEKSIS.COM | Suka Makmue - Bupati Nagan Raya Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. yang akrab disapa TRK mengikuti kegiatan Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi yang diselenggarakan secara daring oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia, Senin (7/4/2025).
DIALEKSIS.COM | Aceh - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mengecam keras pernyataan sejumlah pejabat pemerintah yang menyarankan pelaku industri perhotelan beralih ke pangsa pasar baru di tengah gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pemangkasan anggaran negara. Ketua Umum PHRI, Hariyadi Sukamdani, menyebut imbauan tersebut sebagai upaya pelimpahan tanggung jawab sepihak yang mengabaikan realitas lapangan.
DIALEKSIS.COM | Sinabang - Wakil Bupati Simeulue, Nusar Amin, S.Pd, melakukan pemantauan arus balik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 di Pelabuhan Kolok Sinabang, Minggu (6/4/2025). Dalam kesempatan tersebut, Nusar Amin menyampaikan doa dan harapan kepada warga masyarakat yang berangkat menggunakan Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Aceh Hebat 1 menuju Calang, Aceh Jaya.
DIALEKSIS.COM | Meulaboh - Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Prof. Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si., menegaskan komitmen kampusnya dalam menjawab seruan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk memperkuat kolaborasi dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam riset dan pengembangan teknologi strategis. Hal ini disampaikan sebagai respons terhadap potensi besar yang diidentifikasi pemerintah, di mana kemitraan kampus-TNI dinilai mampu mendorong kemandirian teknologi nasional sekaligus menciptakan dampak inovatif di sektor sipil, seperti otomotif, elektronika, manufaktur, dan material.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Sandi Nugroho, memberikan penyampaian terkait pemberitaan yang mengaitkan Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 3 Tahun 2025 tentang penerbitan Surat Keterangan Kepolisian (SKK) bagi wartawan asing yang bertugas di Indonesia. Pernyataan yang beredar sebelumnya menyebutkan bahwa SKK menjadi kewajiban bagi jurnalis asing. Hal ini, menurut Irjen Sandi, maka perlu dijelaskan substansi dari Perpol nomor 3 tahun 2025 tersebut.