Bupati Bener Meriah Sembelih Sendiri Hewan Qurbannya
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Redelong- Sedikitnya 34 hewan qurban dieksekusi oleh para eksekutor atau biasa disebut penjagal di halaman Masjid Agung Babussalam, Simpang Tiga Redelong Kabupaten Bener Meriah, Senin (12/8/2019)
Dari 34 hewan qurban tersebut, Bupati Bener Meriah,Tgk H. Sarkawi, juga turut berqurban 1 ekor kerbau bersama keluarga beliau. Bupati Sarkawi menyembelih sendiri hewan qurbannya.Penyembelihan hewan qurban di halaman Masjid Babussalam, selain dihadiri Bupati Bener Meriah juga turut disaksikan Asisten II Sekdakab Bener Meriah, Abdul Muis, S.T., M.T., beberapa kepala OPD, peserta qurban dan masyarakat setempat.
Menurut Muklis, Ketua panitia pelaksana pemotongan hewan qurban mengatakan, tahun ini sebanyak 34 hewan qurban yang diserahkan masyarakat atau para pejabat untuk dipotong di halaman Masjid Babussalam.Adapun 34 ekor hewan qurban ini, terdiri dari sapi dan kerbau berjumlah 19 ekor dan kambing sebanyak 15 ekor.
Panitia juga telah menyebarkan 1300 kupon bagi penerima daging hewan qurban di Kecamatan Bukit. Dimana masing-masing kampung mendapatkan jatah 15 kupon (15 orang penerima)."Daging hewan kurban ini akan dibagikan pada seluruh kampung yang ada di Kecamatan Bukit yang terdiri dari 40 kampung. Masing-masing kampung mendapatkan 15 jatah kupon penerima daging hewan qurban itu," kata Muklis.
Katanya lagi, bagi pemilik hewan qurban juga diberikan 3 kupon. Berarti kalau hewan qurban seperti sapi atau kerbau itu terdiri dari 7 orang maka satu kelompok akan mendapatkan 21 kupon.Selain Bupati Bener Meriah, beberapa Pejabat di lingkungan Pemkab Bener Meriah turut berqurban dengan sistem berkelompok.
Seperti salah satu kelompok, terdiri dari Rayendra (Kadis Pendidikan Bener Meriah) Sahlan Syuhada Lingga (Plt Kadis Syari'at Islam), Tgk. Hamdani ( Plt Kadis Pendidikan Badan Dayah), Armansyah ( Sekretaris Dinas Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan) dan yang lainnya. (pd)