kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Perampok Nasabah Bank Ditangkap, Ini Kronologi Penangkapan dan Peran Pelaku

Perampok Nasabah Bank Ditangkap, Ini Kronologi Penangkapan dan Peran Pelaku

Jum`at, 16 September 2022 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajri Bugak

Polres Bireuen saat melakukan konferensi pers pengungkapan kasus jaringan perampokan nasabah bank. [Foto: Dialeksis/FajriBugak]

Dilumpuhkan Dengan Tembakan

Dalam perjalanan pulang dari Batu Bara Medan, Pelaku sempat berupaya melarikan diri sehingga membuat polisi terpaksa harus melumpuhkan pelaku dengan tembakan di kaki. " Saat sampai di Dewantara pelaku sempat melawan petugas dan mencoba melarikan diri sehingga petugas terpaksa melumpuhkan dua orang pelaku dikaki,"kata AKBP Mike Hardy Wirapraja SIK MH

Peran Keempat Pelaku

Dalam melakukan aksinya para terduga pelaku dengan cara melakukan pantauan di Bank terhadap Nasabah tarik tunai kemudian mengikuti sampai lokasi Aman dan memecahkan kaca kendaraan dan mencongkel jok sepeda motor Guna Mengambil Uang Milik korban.

Ada empat orang terduga pelaku yang diamankan polisi yaitu masing-masing berinisial AN (31) asal Desa Tanjung Racing Kecamatan Kayu Gaung, Kabupaten Ogan Komring Ilir Provinsi Sumsel, ABD (58) asal Desa Kuta Raya Kecamatan Kayu Gaung Kabupaten Ogan Komring Ilir Provinsi Sumsel.

RJL (40) Desa Kuta Raya Kecamatan Kayu Gaung Kabupaten ogan Komring Ilir Provinsi Sumsel dan HA (33) asal Desa kelurahan Raden Kecamatan Kayu Gaung Kabupaten Ogan Komring Ilir provinsi Sumsel.

Kepada wartawan salah seorang terduga pelaku berinisial HA (33) asal Desa kelurahan Raden Kecamatan Kayu Gaung Kabupaten Ogan Komring Ilir provinsi Sumsel menjelaskan dalam melakukan aksinya diberbagai tempat mereka mempunyai peran masing-masing.

Seperti kejadian perampokan uang operasional Dayah Mudi Samalanga yang terjadi pada sebelumnya AH saat itu berada di Bireuen yang terjadi tanggal 22 Juni 2022,Sekira Pukul 10:20 wib, Bertempat Di Jalan Mayjen T.Hamzah Bendahara depan Mns. Kulah Batee Ds.Bandar Bireuen Kec.Kota Juang Kab.Bireuen. (kerugian yang dialami korban Rp.320.000.000).

"Setelah mendapatkan informasi dari teman Pak BD dari Samalanga saya yang dari Lhoksemawe bergerak ke Bireuen untuk melakukan perampokan,"jelas AH kepada Dialeksis.com.

Selanjutnya »     Kerugian Ditaksir Rp1 Milyar dari 7 Loka...
Halaman: 1 2 3
Keyword:


Editor :
Akhyar

riset-JSI
Komentar Anda