Beranda / Berita / Dunia / Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak Meninggal Dunia

Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak Meninggal Dunia

Selasa, 25 Februari 2020 19:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Hosni Mubarak 


DIALEKSIS.COM | Inggris - Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak meninggal di Kairo dalam usia 91 tahun. Mubarak menghabiskan tiga dekade menjabat presiden Mesir sebelum adanya gerakan demonstrasi,Arab Spring yang menyingkirkannya.

Ia dinyatakan bersalah berkomplot melakukan pembunuhan terhadap para demonstran dalam revolusi. Putusan ini dibatalkan dan ia dibebaskan pada bulan Maret 2017.

Kematian Mubarak dipastikan oleh kantor berita Mesir hari Selasa (25/02). Situs berita Al-Watan melaporkan ia meninggal di rumah sakit militer.

Seperti dilansir BBC Indonesia, Mubarak menjalani operasi akhir Januari lalu. Putranya, Alaa, mengatakan hari Sabtu lalu bahwa Mubarak berada dalam unit perawatan intensif.

Lahir tahun 1928, Mubarak mendaftar ke angkatan udara ketika ia remaja. Ia memainkan peran penting dalam perang Arab-Israel tahun 1973. Kurang dari satu dekade kemudian, ia menjadi presiden menyusul pembunuhan yang terjadi pada pendahulunya, Presiden Anwar Sadat.

Ia juga memainkan peran kunci dalam proses perdamaian Israel-Palestina. Di tengah miliaran dolar bantuan militer yang diterima Mesir selagi ia berkuasa, pengangguran, kemiskinan dan korupsi terus tumbuh di Mesir.

Ketidakpuasan memburuk bulan Januari 2011 sesudah ada protes sejenis sebelumnya di Tunisia yang berhasil menjatuhkan presiden. Mubarak kemudian dijatuhkan 18 hari kemudian.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda